Selasa, 04 Februari 2014

Menanam Cambah di Kerak Telur :)

Assalamualaikum...Kegiatan Kami Hari Ini ( 04 Februari 2014 )


Hari ini atmosfer semangat anak anak tidak seperti kemarin, semangat mereka terasa terkikis sedikit dikarenakan satu lagi guru luar biasa SNC keluar untuk mengerjakan tugas yang lain, kali ini Pak Kris yang keluar dan harus meninggalkan kelas khusus, walhasil si Haikal terlihat tak bersemangat dalam melakukan kegiatan kelas karena dialah anak yang paling dekat dengan Pak Kris. jadwal pelajaran hari ini adalah menulis nama nama sayur dengan diberikan template berisikan gambar dan tulisan dot to dot untuk dikerjakan dijam pertama, untukjam kedua, berhubung tema minggu ini adalah sayur sayuran maka untuk langkah awal anak anak diminta untuk menanam dan menumbuhkan kecambah di dalam cangkang telur. Kegiatan merawat mahluk hidup ini dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian mereka atas sesama mahluk hidup. Semua pelajaran berjalan lancar namun saat bersih bersih telur milik Reva dan Hamid terjatuh.


Jika sahabat ingin mengajak anak untuk menanam kecambah di telur juga, yang sahabat perlukan adalah :
  • Telur (isi sudah dikeluarkan dan kulitnya dicuci)
  • Kacang Hijau
  • Kapas
  • Air
  • Tempat Telur
Cara Membuat :
  • Buat lubang tidak terlalu besar pada bagian atas telur yang isinya telah dikeluarkan dan telah dicuci
  • Isi telur tersebut dengan kapas dan berikan air sekucupny.
  • Setelah kapas terasa basah maka isi telur tersebut dengan kacang hijau sebanyak 5 biji
  • Berilah wajah kepada telur tersbut dan taruh di atas tempat telur yang telah disediakan.
  • Setelah semua selesai tunggulah beberapa hari dan perhatikan ia mengembang !
Hasil Jadi :




Untuk membuatnya lebih seru dan edukatif minta anak untuk membuatnya dalam tiga telur dengan isi yang berbeda, Kapas, Tisu dan Busa dan bandingkanlah mana yang lebih cepat tumbuh atau mana yang pertumbuhannya lebih bagus.

Dibawah ini disertakan beberapa photo kegiatan kegiatan hari ini


Haikal sedang menunjukkan hasil pekerjaannya, mewarnai template sayur yang telah diberikan kepadanya.


Tino dan Aqila dengan gembiranya menunjukkan hasil pekerjaan mewarnai template sayur yang ditugaskan kepada mereka.


Acha dengan tersipu sipu malu memperlihatkan hasil pekerjaannya :)


Anak anak terlihat bersemangat dalam mengerjakan tugas yang diberikan kepada mereka, sangat bahagianya melihat semangat dan antusias mereka dalam hal meningkatkan pengetahuan mereka sendiri.


Saya bersama Bu Ani dan Bu Erna sedang melakukan persiapan menyiapkan tugas anak anak berikutnya.


Saat rehat yang kedua anak anak dengan iseng ingin mengikuti memliki kumis atau jenggot, dan kamipun langsung mengabadikan hal tersebut :D


Saat makan siang, anak anak sibuk melahap makan siang mereka. menu hari ini adaah ayam goreng dengan sayur asem, sangat lezat. Haikal sedang ingin menyendiri karena merasa tak enak badan ditambah sedih karena ditinggal oleh Pak Kris yang harus melaksakan Praktek Kerjanya.



Sekian dari saya, terima kasih telah memperhatikan, semoga bermanfaat.


Wassallam...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar